Selasa, 04 Oktober 2011

Merokok dalam Gambar

"...Foto bisa memberi masukan yang lebih diterima oleh orang lain ketimbang saran secara lisan..."
          Terinspirasi oleh seseorang yang kurang ajar banget dengan ngerokok dan asepnya disemburin ke wajah ane (gak tau sengaja ato nggak). Yang pasti, daripada naik pitam dan ngajak berantem, yang bisa-bisa jatuh korban ( cuiihh...lebay... ) ane milih minggat dan akhirnya posting artikel ini.

          Berikut ada beberapa gambar yang mungkin bisa jadi bahan renungan bagi smokers.

Semoga Bermanfaat dan semoga dibaca orang yang telah bikin ane posting artikel ini. ^_^

Pinang, Buah Primadona Orang Papua

Larangan di Bandara Sentani
   Saat pertama kali tiba di Bandara Sentani, ane kaget nemuin larangan yang berbunyi "Dilarang makan pinang". Sejenak ane mikir pinang disini adalah pohon yang sering di pake lomba saat peringatan 17-an yaitu panjat pinang. Kan biasanya batang pohon yang digunakan adalah pohon pinang yang dilumuri oli atau sejenisnya yang bikin licin. Trus juga kepikiran pepatah (kalo gini aja, jadi pinter dan hafal pepatah) yang bunyinya 'Bagai pinang dibelah dua'. Tapi semua jadi gak masuk akal setelah baca kata "makan" di peringatan tadi. Apa iya batang pohonnya dimakan ? trus kegunaannya apa makan batang pohon?? Pertanyaan itu terus ada dibenak ane (ane sendiri waktu itu gak tau kalo pohon pinang ada buahnya ^.^).

   Semuanya terjawab setelah keesokannya saat nongkrong di pinggir Pantai Dok II. Waktu itu ane ngeliat ada dua orang asli Papua sedang mengunyah sesuatu di mulutnya. Selang beberapa lama, salah satunya memuntahkan cairan berwarna merah pekat dari mulutnya. Kemudian salah satu yang lain sedang berusaha membuka sesuatu berwarna ijo, mengeluarkan isinya dan memakan isi sesuatu berwarna ijo tersebut dan mengunyah-ngunyahnya seperti teman satunya. Dari situ, ane berpikir bahwa sesuatu ijo tadi adalah buah dari suatu tumbuhan. Dan setelah inget gambar yang di Bandara, sesuatu yang dikeluarkan orang yang di gambar juga berwarna merah, ane langsung nyimpulin kalo semuanya berhubungan. Trus ane narik kesimpulan kalo yang dimaksud 'pinang' di gambar itu bukanlah pohonnya, melainkan buahnya (Ane yg pinter nganalisis ato ane yang telmi dari awal ya ?? hehehe).

   Setelah searching di internet, ane akhirnya tau buah pinang itu kayak apa. Kemudian ane cari tau apakah makan pinang merupakan suatu kebiasaan, kebanggaan, atau tradisi orang sini. Setelah tanya sana sini, ane dapet info dari orang sekitar kalo makan pinang itu seperti merokok bagi orang Papua. Adapun cara mengkonsumsinya adalah dengan membuka kulitnya yang masih muda atau berwarna ijo. Kemudian isinya dimakan dan mengunyahnya tanpa menelannya. Rasanya (katanya sih karna belom nyobain...) adalah agak sepet dan pahit.
  Yang menjadi masalah adalah setelah isi buah pinang dikunyah, maka akan mengeluarkan cairan pekat berwarna merah yang biasanya oleh orang Papua dibuang sembarangan sehingga menimbulkan bercak-bercak merah di jalan-jalan. Wajar saja kalo pihak Bandara Sentani mengeluarkan larangan makan pinang di area bandara karena dapat mengotori lingkungan bandara.

"Makan pinang tidak hanya ada di Papua. Di pulau-pulau lainnya di Indonesia, masyarakatnya juga makan pinang"

Jumat, 30 September 2011

Pantai Amay, pertemuan dua air berbeda rasa

Mumpung lagi di Jayapura,ane & temen2 nyempetin wisata ke Pantai Amay. Katanya pantainya bagus banget, cocok buat refreshing. Waktu perjalanan dari ibu kota Jayapura kurang lebih 3 jam menggunakan mobil dengan kecepatan sedang. Pantai Amay sendiri berada di Kabupaten Jayapura di Distrik (Kecamatan) Depapre. Kami berangkat sekitar jam 7 dari base camp.

Perjalanan awal sih mulus2 aja. Ini berlangsung sampe Sentani,ibu kota Kabupaten Jayapura. Jalan menuju ke Pantai Amay melewati kampung transmigrasi yang kebanyakan dari pulau Jawa. Tak heran nama kampung disini berbau Jawa, seperti Sarirejo, Kembangrejo dan rejo2 lainnya.

Akhirnya kami berhasil mencapai gapura selamat datang di distrik Depapre dan peeettt.... sinyal hp langsung hilang entah kemana. Ternyata daerah ini masih belum terjangkau sinyal operator. Selain itu, samping kanan & kiri jalan yg kami lewatin masih semak belukar dan sering terdengar suara hewan2 hutan. Ditambah jalan yang berlubang, membuat perjalanan pagi itu jadi lebih berasa sekali. Dari kuatir karena tidak ada sinyal, harus melewati jembatan kayu, ban meletus sampai longsor karena banyak tebing2 tinggi yang gundul.
Akhirnya kami sampai juga di parkiran pantai. Ternyata kita harus jalan kaki sejauh 200 meter dari parkiran sebelum mencapai Pantai Amay.

Panorama yang tersaji adalah hamparan laut yang luas nan biru dengan pasirnya yang bersih. Rasa capek dan kuatir saat perjalanan tiba-tiba hilang dan digantikan oleh rasa kagum, senang, puas. Di pinggir pantai berjejer rumah-rumah terbuka yang dapat disewa untuk menaruh barang2 yang dibawa. Disamping itu, berjejer juga pohon-pohon rindang yang membuat sejuk suasana di pinggir pantai. Tata letak rumah-rumah tersebut seperti telah di bangun sedemikian rupa sehingga jika memandang ke depan, kita disajikan pemandangan laut biru yang jernih yang berbatasan dengan bukit-bukit tinggi. Dan dibelakang rumah terdapat sungai air payau yang airnya mengalir menuju laut atau merupakan pertemuan antara air asin dan air tawar.

Senin, 15 Agustus 2011

Serial Number Untuk IDM Versi Berapapun

IDM anda minta registrasi ? dari pada bingung nyari download-an serial number untuk tiap versinya, coba deh cara dari ane.
# Kalo belom ada IDM nya, download disini.
# Install IDM nya. IDM hasil download-an tadi adalah versi trial ato belum teregistrasi.
# Setelah terinstall, restart komputer anda.
# Setelah restart, MATIKAN KONEKSI INTERNET anda.
# Buka IDM anda dan pilih Registration. 
# Masukkan Nama Depan, Nama Belakang, Email anda secara acak atau terserah anda. Kemudian masukkan Serial Number berikut (pilih salah satu)
W3J5U-8U66N-D0B9M-54SLM
EC0Q6-QN7UH-5S3JB-YZMEK
GZLJY-X50S3-0S20D-NFRF9
# Ntar IDM nya ngasih tau kalo  Serial Number nya invalid atau fake. Cuekin aja ya :P
# Sekarang buka file HOST yang ada di C:\WINDOWS\system32\drivers\etc dengan menggunakan NOTEPAD. Kalau tidak ada, berarti file tersebut ke-hidden. Buat nampilin, caranya : Klik Tools > Folder Options > Pilih tab View > cari "Hidden Files and Folders" > klik "Show Hidden Files and Folders" > Apply > Ok.
* Buat di Windows Vista dan Windows 7, ada dua cara :
1. Copy file HOST ke drive lain. trus edit pake NOTEPAD atau sejenisnya. Setelah diedit, SAVE dan copy kan lagi ke tempat semula.
2. Klik tombol WINDOWS dan cari NOTEPAD. Klik kanan NOTEPAD dan pilih "Run as administrator". Setelah NOTEPAD terbuka, pilih "Open" dan cari file HOST tadi. Kemudian EDIT dan SAVE.

# Nah sekarang kita edit. Cari tulisan dibawah "127.0.0.1 localhost"
# Kemudian tambahkan tulisan berikut ini dibawah 127.0.0.1  localhost :
127.0.0.1 tonec.com
127.0.0.1 www.tonec.com
127.0.0.1 registeridm.com
127.0.0.1 www.registeridm.com
127.0.0.1 secure.registeridm.com
127.0.0.1 secure.internetdownloadmanager.com
127.0.0.1 mirror.internetdownloadmanager.com
127.0.0.1 mirror2.internetdownloadmanager.com
Fungsi dari tulisan di atas adalah buat mengarahkan semua website di atas (contohnya secure.registeridm.com) ke localhost alias ke komputer kita sendiri.
# Setelah selesai, SAVE.
# Buka IDM anda dan sambungkan komputer anda ke koneksi internet. Silahkan cek versi dari IDM anda.

Semoga bermanfaat dan kalo ada ide lain ato koreksi, silahkan post di komentar...  
Baca juga Update IDM ke Versi Baru Tanpa Registrasi

Minggu, 14 Agustus 2011

Update IDM ke Versi Baru Tanpa Registrasi

Ingin update IDM anda ke versi yang baru ? Ane punya solusinya ni. Tapi kalo gagal ya dimaklumi ya :D
Sebelumnya baca Serial Number Untuk IDM Versi Berapapun agar lebih cepat ngertinya.
Adapun cara updatenya :

1. Buka file HOST ( C:\WINDOWS\system32\drivers\etc\ ), kemudian hilangkan dulu tulisan 127.0.0.1 mirror2.internetdownloadmanager.com - Save (jangan di close dulu).
2. Lakukan Update IDM melalui Menu IDM ( Help - Chek for updates ). Nanti keluar window baru pilih Update.
3. Setelah download update selesai, pasang kembali 127.0.0.1 mirror2.internetdownloadmanager.com di file HOST kemudian Save.
4. Restart komputer anda dan selesai sudah Update IDM anda dengan versi terbaru.

Selamat mencoba ..

Jumat, 29 Juli 2011

Futsalan di PTC Entrop

Kata orang sih selain ganteng, ane juga pinter maen bola strip miring futsal. Hwahaha ^,^
D'Massiv di PTC
Untuk itulah, selama di Jayapura, ane sempetin maen futsal tiap minggu. Awalnya ane sempet gak percaya kalo di Jayapura ada lapangan futsal rumput sintetis. Dan ternyata, hal itu benar adanya. Lapangan yang pertam kali ane jajahin adalah lapangan futsal yang ada di komplek PTC yang ada di daerah Entrop, masih wilayah Jayapura. By the way, PTC adalah tempat konser D'Massiv yang katanya ada penampakannya. Mantep juga ni tempat. Itu bukan buat nakutin, tp cuman nginfo aja. Hehehehe.


Soal kualitas rumput, ya udah cukuplah buat ngelepasin rindu gak nendang-nendang bola selama hampir dua bulan.Yang bikin ane kaget adalah harga sewa lapangannya yang Woww yaitu 250 ribu buat 1 jam saja. Waktu itu, kami nyewa buat 2 jam. 500 ribu abis dalam 2 jam !!! Untungnya ane gak ikutan bayar. Yang bayar senior-senior tempat kerja ane. Katanya gratis buat yang baru-baru. Hahaha tau aja kalo ane kere :D

Lapangan futsalnya sendiri ada 2 lapangan yang saling dempetan. Saran ane, kalo mo maen disini, jangan ambil jam siang soale gak ada penutup hanya ada jaring-jaring atas. Jadi panas banget kalo udah siang. Tapi kalo emang pengen berjemur, no problem sih. Hehehe

Yang menarik adalah PTC nya sendiri. Jadi konsep dari PTC itu kayak komplek rekreasi keluarga. Di dalamnya ada lapangan badminton, futsal, restoran dan sejenisnya, dan macem-macem permainan kayak Time Zone. Oiya, ane belom ngasih tau kepanjangan PTC di atas. PTC merupakan singkatan dari Papua Trade Center.

SkyLine, Nama Menggambarkan Tempat

Tempat yang ane singgahi selama di Papua salah satunya adalah SkyLine. Ternyata nama juga menggambarkan sesungguhnya. Untuk mencapai SkyLine dari Jayapura, ane harus melewati jalan yang berbelok-belok dan menanjak lagi. Pokoknya ngos-ngosan kalo dibawa lari (karna jaraknya jauh banget dari Jayapura...hee).

Di pinggir jalan SkyLine, banyak banget ditemuin warung-warung yang mayoritas jualan es kelapa muda dan macem-macem makanan lainnya. Akhirnya ane milih salah satu warung yang nyediain es kelapa muda. Dan beruntungnya lagi, waktu itu kebetulan ada tukang bakso lagi mangkal. Wahhh... terbayar sudah rasa laper ane dari tadi yang emang dari pagi belom sarapan. Hehe..

Ternyata gak salah ane pilih tempat. Warung itu ada di pinggir jurang yang langsung memberikan pemandangan menakjubkan yaitu lautan biru yang indah banget. Dari atas terlihat pohon-pohon ijo yang rimbun mengikuti bentuk bukit yang langsung menyentuh pinggir pantai. Sambil makan baksodan minum es kelapa muda, gak terasa dah hampir 3 jam ane dan temen-temen ane asyik ngobrol dan foto-foto sambil nikmatin pemandangan.


Oya, harga satu gelas es kelapa muda adalah 15 ribu. Trus harga satu porsi bakso 10 ribu. Lumayan tuh kalo sore-sore disini. Enak buat refreshing ato buat ama orang-orang tercinta. Yang penting nggak malem-malem aja. Bisa-bisa yang jualan mbak-mbak kunti. Hwahahaha :D

Ayooo.. visit this place !!



Pantai Dok II Jayapura


Ketika pertama kali menginjakkan kaki di Papua, pantai yang pertama kali ane datengin adalah Pantai Dok II. Letaknya persis di depan kantor gubernur Propinsi Papua. Sebenarnya belum pantes sih disebut pantai karna hanya laut yang berbatasan dengan jalan raya ditambah sedikit pasir yang hanya beberapa meter saja. Tapi biar mudah, kita sepakatin sebagai pantai aja ya, biar gampang nyebutnya.

Ada yang menarik dari pantai ini, yaitu adanya KuPang ato kependekan dari bangKu Panjang yang ada di pinggir pantai. KuPang ini konsepnya kayak tempat duduk yang panjang yang terbuat dari semen dan keramik. Jadi kita bisa duduk-duduk sambil ngeliat lautan luas dan pulau-pulau kecil di depan kita. Tapi banyak-banyak doa aja nggak ada ombak besar ato tsunami. Hehe...bercanda ^-^

Biasanya, pantai ini digunain ama orang-orang sebagai tempat refreshing. Bahkan, tiap harinya ada saja yang berenang disini. Mulai dari berenang dengan modal tubuh doang ampe lengkap ama peralatan divingnya. Ane pernah nyobain sekali berenang disini, airnya relatif bersih & segerr.Tapi hati-hati banyak beling di dasar pantai.

Hal yang menarik (bagi ane) dari pantai ini adalah adanya penjaja makanan, dari yang ringan sampe yang berat, yang hanya ada pada weekend ato hari sabtu dan minggu dan hari-hari tertentu. Jadi kalo mau kesini buat jajan sambil nikmatin indahnya lautan, mending hari libur aja.


Selain itu, ada hal yang berbeda yang ada di pantai ini, yaitu letaknya yang berdekatan dengan pelabuhan. Sehingga kita dapat menikmati lautan dan kapal-kapal besar yang sangat dekat dengan pinggir pantai. Apalagi waktu malem, kapal-kapal besar dengan lampu-lampunya menerangi lautan membuat pemandangannya semakin ajiiibbb. Gak heran sih banyak pasangan, baik yang dah nikah & yang belum, berkasih disini. Atopun yang hanya kumpul-kumpul dengan teman & keluarga.

Selasa, 26 Juli 2011

Cara menghilangkan autoplay pada windows 7

Bagi sebagian orang, menghilangkan autoplay pada Windows 7 adalah sesuatu yang sangat sulit. untuk itu, saya ingin berbagi dengan memberi informasi yang saya ketahui. Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
1. Klik logo windows di pojok kiri bawah atau tekan logo windows pada keyboard. Kemudian ketikkan "autoplay" pada 'Search programs and files'.
2. Kemudian klik 'Autoplay' pada hasil pencarian.
3. Akan keluar jendela baru yang berjudul 'Choose what happens when you insert each type of media or device'.
4. Kemudian uncentang pada 'Use Autoplay for all media and device'. Maka system akan secara default memberikan pilihan yang secara umum digunakan kebanyak orang. Anda dapat mengubahnya sesuai kesukaan anda.
5. Klik "Save" pada tombol kanan bawah jendela.

Semoga bermanfaat :D